enggangnews.com – Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Asisten I Setda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Eveready Noor, secara resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan yang diselenggarakan di Aula Kantor Kecamatan Gunung Purei pada Kamis (20/01/2025).
Musrenbang ini menjadi forum strategis bagi pemerintah dan masyarakat dalam merumuskan rencana pembangunan yang berbasis kebutuhan serta prioritas daerah. Dalam sambutan tertulis Pj. Bupati Barito Utara, Drs. Muhlis, yang dibacakan oleh Asisten I Setda Eveready Noor, ditekankan bahwa Musrenbang merupakan wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi serta kebutuhan mereka sesuai dengan mekanisme yang telah ditetapkan.
"Dengan demikian, prioritas pembangunan dapat ditetapkan secara tepat, dan pelaksanaan dapat dilakukan sesuai dengan kebutuhan serta ketersediaan anggaran," ujarnya.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa setiap usulan yang masuk akan dievaluasi berdasarkan skala prioritas, sehingga program yang bersifat mendesak dan berdampak luas bagi masyarakat dapat dilaksanakan terlebih dahulu. Sementara itu, usulan lainnya akan disesuaikan dengan tahapan perencanaan yang telah ditetapkan.
Kegiatan ini ditutup dengan diskusi pembangunan, penandatanganan MoU, serta sesi foto bersama sebagai bentuk komitmen bersama dalam perencanaan pembangunan yang lebih efektif dan tepat sasaran.(red)
Komentar0