GpM5BSM0Gfr5GpC9TSWoGpd6Gi==

Polres Barito Utara Gelar Apel Pasukan Operasi Lilin 2024 Jelang Nataru



enggangnews.com – Menyambut perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Polres Barito Utara melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Lilin 2024” di halaman Polres Barito Utara. Kegiatan ini dipimpin oleh Kapolres Barito Utara, AKBP Gede Eka Yudharma, dan dihadiri oleh Pj. Sekretaris Daerah Drs. Jufriansyah, anggota TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan, serta instansi terkait lainnya.(20/12/2024) 

Dalam arahannya, Kapolres AKBP Gede Eka Yudharma membacakan sambutan Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Disampaikan bahwa berdasarkan survei Kementerian Perhubungan, potensi pergerakan masyarakat selama Nataru diperkirakan mencapai 110,67 juta orang, meningkat 2,83 persen dibanding tahun sebelumnya.

“Untuk menjamin keamanan, Operasi Lilin 2024 akan dilaksanakan selama 13 hari, mulai 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025. Operasi ini melibatkan 141.605 personel gabungan, terdiri dari 75.447 personel Polri, 13.826 personel TNI, dan 52.332 personel dari instansi terkait. Selain itu, 67.030 personel TNI tambahan juga disiagakan,” ujar Kapolres.

Puncak arus mudik diperkirakan terjadi pada 21-28 Desember 2024, sedangkan puncak arus balik diprediksi pada 29 Desember 2024 dan 1 Januari 2025. Kapolri mengimbau personel yang bertugas untuk mewaspadai berbagai potensi kerawanan, termasuk kepadatan di jalur tol, arteri, penyeberangan, transportasi umum, hingga lokasi wisata.


Pj. Sekda Drs. Jufriansyah turut mengapresiasi pelaksanaan Operasi Lilin 2024. Ia berharap operasi ini dapat memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat selama Nataru. “Mari kita bersama menjaga keamanan dan ketertiban. Kepada pihak yang bertugas, jaga sinergi dan solidaritas demi keberhasilan operasi ini,” ujarnya.

Operasi Lilin 2024 diharapkan mampu menciptakan situasi yang kondusif dan memberikan pelayanan prima bagi masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru.(red) 

Komentar0

Type above and press Enter to search.